Central Publikasi.Com-Cilacap:Farid Ma’ruf kembali ditunjuk menjadi Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cilacap periode 2026-2031.
Lebih lanjut, penetapan mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Cilacap ini berdasarkan hasil Musyawarah Kabupaten (Muskab) tahun 2026, Selasa (27/1/2026).
Kegiatan di Aula Markas PMI Cilacap ini, dihadiri Plt Kepala PMI Provinsi Jawa Tengah, Hartanto.
“Karena tadi hanya satu orang calon Ketua PMI Cilacap, maka tadi sepakat diadakan pemilihan dengan cara musyawarah mufakat,” ujar Sekretaris PMI Cilacap, Sumaryo.
“Dan dengan aklamasi memilih Pak Farid Ma’ruf untuk menjadi Ketua PMI kembali masa bakti 2026-2031,” imbuhnya.
Sementara itu, Farid Ma’ruf menyampaikan ucapan terima kasih dirinya kembali dipercaya memimpin PMI Cilacap lima tahun ke depan.
“Terkait dengan Bulan Dana PMI akan kita kelola dengan baik insyaallah, dan tentunya kita kembalikan lagi ke masyarakat agar bermanfaat sesuai dengan tagline kami “Terdepan dan Tercepat”,” katanya.
Farid berencana akan melanjutkan program unggulan PMI di periode sebelumnya yang sudah berjalan dengan baik, baik di bidang kesehatan maupun sosial, di bawah kepimpinannya ke depan.
“Program yang menjadi unggulan di periode 2021-2026 akan kita tindaklanjuti, artinya kita teruskan seperti operasi katarak kemudian kacamata gratis dan khitanan massal. Nanti akan kita tingkatkan,” ungkapnya.
“Termasuk pelayan di Unit Donor Darah (UDD), ada namanya alat donor apheresis untuk menghemat pendonornya supaya tidak perlu pendonor banyak, sedikit tapi manfaatnya bisa banyak,” lanjut Farid.
Sementara Plt Kepala PMI Provinsi Jawa Tengah, Hartanto dalam kesempatannya meminta kepengurusan baru agar segera dibentuk usai terpilihnya Ketua PMI baru periode 2026-2031.
“Segera dibentuk kepengurusan bersama para formatur. Kemudian rencana program tadi segera diwujudkan tahun per tahun, dan kerja sama antara UDD, markas dan klinik itu bisa mendongkrak kegiatan dari PMI di Kabupaten Cilacap,” ujarnya.
“Kalau bicara capaian kinerja PMI Cilacap, tidak perlu diragukan lagi apa yang telah dicapai, khususnya program kesehatan sukses disini, dan bisa dikembangkan di lima tahun yang akan datang,” pungkas Hartanto. (Purwanti).












