banner 728x250

Pekan Raya Cilacap jadi Ajang Promosi Produk UMKM 

banner 120x600
banner 468x60

 Central Publikasi.Com-Cilacap: Pemerintah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, melalui Disparpora setempat menggelar Pekan Raya Cilacap sebagai ajang promosi produk-produk lokal. 

Adapun acara digelar di Alun-alun Cilacap selama empat hari mulai tanggal 28-31 Desember 2024. 

banner 325x300

“Pekan Raya Cilacap hadir sebagai wadah bagi para pelaku usaha kecil dan menengah di wilayah Kota Cilacap untuk mengenalkan produknya dan menjual secara langsung kepada para konsumen,” kata Pj Bupati Cilacap Mohamad Arief Irwanto usai membuka acara Pekan Raya Cilacap, Sabtu (28/12/2024).

Diharapkan acara ini dapat menggerakkan roda perekonomian masyarakat serta membangkitkan kembali UMKM di Cilacap.

Pj Bupati sendiri menyambut baik acara tersebut dan berharap dapat menjadi event yang berkelanjutan. “Ini menjadi pemicu terciptanya kolaborasi antara pemerintah dengan para stakeholder terkait untuk bersama-sama memajukan perkonomian Cilacap,” ujar Arief.

Sementara Kepala Disparpora Kabupaten Cilacap Paiman menyampaikan, dalam Pekan Raya Cilacap ini, terdapat 85 stand berisi produk-produk UMKM lokal yang dijajakan oleh para pelaku usaha.

“Ada kuliner, fashion, otomotif, property, serta produk-produk lainnya. Ini dalam rangka membangun ekonomi kreatif dan ajang promosi kepada masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, terdapat pula beragam kegiatan menarik untuk meramaikan acara seperti lomba, pertunjukan seni hingga fashion show. Ada juga kegiatan Heritage Run serta penampilan musik bertajuk Cilacap Night Carnival yang diisi sejumlah penyanyi dan group band ternama untuk hiburan masyarakat.

“Acara nanti akan ditutup dengan penyalaan kembang api yang spektakuler,” kata Paiman.

“Kami berharap acara ini dapat menarik lebih banyak wisatawan untuk berkunjung ke Cilacap dan menikmati berbagai kegiatan menarik serta merayakan pergantian tahun dengan cara yang berbeda,” pungkasnya. (Pwt).

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *